Selamat Datang Di Blog Solusi4smart. Blog Solusi dan informasi Kesuksesan Anda Semua.

Jumat, 18 Juni 2010

Mengoptimalkan keamanan komputer dan Data






Masalah keamanan data dan komputer kita sepertinya sudah menjadi harga mati untuk saat ini, dimana keamanan merupakan bagian terpenting dalam siklus kehidupan teknologi kita. Oleh karena itu tips untuk saat adalah mengoptimalkan keamanan data dan komputer kita. Tips nya untuk anda untuk optimalisasi keamanan komputer dan data antara lain.


   1. Buat anda pengguna notebook ataupun PC, hindari kesalahan yang menyebabkan rusaknya hadware seperti terjatuh, mematikan komputer tanpa di shuting down terlebih dahulu hingga voltase listrik dirumah anda yang tidak stabil. Gunakan pengaman untuk laptop dan PC anda karena hardware adalah yang paling penting dalam hal ini, kita tidak bisa berbuat apa-apa sekalipun keamanan software optimal ketika hardwarenya rusak.
   2. Selalu terbiasa untuk menggunakan password dan proteksi di komputer anda, kalau perlu gunakan proteksi password untuk file atau folder yang benar-benar penting.
   3. Selalu gunakan antivirus dikomputer anda dan jangan lupa untuk selalu di update dengan virus definition versi terbaru yang bisa kita dapatkan dari internet supaya antivirus kita bisa lebih pintar dan up to date. Selalu scanning terhadap file yang didownload dari internet ataupun dari flashdisk teman-teman anda.
   4. Aktifkan firewall dikomputer anda selagi terhubung dengan jaringan internet ataupun lokal, karena dengan mengaktifkan firewall setidaknya anda mengurangi celah untuk kehilangan data dikomputer yang disebabkan karena dicuri orang yang tidak bertanggung jawab hingga terinfeksi oleh virus yang menyebar lewat jaringan.
   5. Simpan data-data anda di partisi yang berbeda dengan sistem operasi yang terpasang, bila misalkan sistem operasi anda adalah Windows XP dan terpasang pada drive C maka alangkah baiknya data disimpan pada drive yang lain. Hal ini akan memberikan keamanan jika suatu waktu sistem operasi error.
   6. Selektiflah kepada software-software yang anda install, tidak semua installer yang bersih dari virus atau trojan yang bisa membahayakan data anda.
   7. Terakhir, Jangan lupa untuk selalu membackup data anda ke komputer lain ataupun ke media penyimpanan lainnya seperti External Harddisk, CD atapun DVD.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar